JURNALMALUKU-Menyongsong Hari Kelahiran Pancasila 01 Juni, Hari Ulang Tahun (Haul) Bung Karno yang jatuh tepat tanggal 6 Juni dan Wafatnya Sang Putra Fajar serta memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 05 Juni. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Maluku Barat Daya gelar Bhakti Sosial (Baksos) bersama masyarakat Tiakur.
“Kegiatan baksos yang dilakukan DPC PDI-P bersama masyarakat ini berlokasi di lapangan Volly Ball Tiakur dan Taman Kota Tiakur,” ungkap Ketua Panitia Izak Aitameru kepada wartawan, Senin (5/6/2023).

Dirinya menambahkan bahwa kedua kegiatan ini digelar bersamaan, karena ini bentuk kepedulian DPC Partai PDI-P Kabupaten MBD bersama semua kader partai sehingga bagaimana bisa bersama-sama dengan masyarakat untuk melakukan baksos.
“Jadi PDI-P bersama-sama masyarakat membersihkan tempat umum dan taman kota serta lapangan bola volly karena PDI-P ini ada bersama rakyat,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Chau Petrusz yang dihubungi via telpon menambahkan, bahwa bulan Juni ini identik dengan bapak Proklamator RI Ir Soekarno.

Karena bulan ini merupakan Juni 2023 disebut bulan bung Karno. Maka dari itu, kader partai PDI Perjuangan memomentumkan bulan ini dengan mengelar bakti sosial. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dari Partai PDI Perjuangan kepada masyarakat dan berdiri bersama masyarakat MBD.
Dari rangkaian kegiatan dimaksud anggota kader PDI Perjuangan MBD, Yani Noach menyatakan, PDIP menggelar sejumlah kegiatan di Bulan Bung Karno pada Juni 2023. Adalah, sebagai momentum menggelorakan persatuan dan kesatuan di tengah-tengah masyarakat.

“PDI Perjuangan secara khusus menggelar kegiatan di bulan Juni dengan seluruh komponen masyarakat khusunya yang saat ini dilakukan di Tiakur,”ujar Yani.
Untuk diketahui hadir dalam kegiatan ini, para kader militan DPC PDI-P MBD yang ada dan berdomisili di pulau Moa, pulau Leti dan Lakor, pimpinan DPC serta diikuti oleh komponen masyarakat Tiakur, Kecamatan Moa.(JM.ES).