JURNALMALUKU – Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Saumlaki terus menerus mengerahkan para Tenaga Kesehatan (Nakes) untuk membantu proses Vaksinasi guna percapatan pemerataan vaksinasi di Kepulauan Tanimbar, kali ini Lanal Saumlaki mengerahkan kembali para Nakes guna membantu proses vaksinasi di Desa Wowonda, Kepulauan Tanimbar, Maluku. Senin (29/11/2021)
Serbuan vaksin di Desa Wowonda tersebut diselenggarakan oleh Komando Daerah Militer (Kodam) XVI/Pattimura melalui Komando Distrik Militer (Kodim) 1507/Saumlaki bekerja sama dengan satuan TNI di Kepulauan Tanimbar dan Pemerintah Desa setempat.
Dalam serbuan vaksin tersebut Lanal Saumlaki mengerahkan para Nakes Balai Pengobatan Lanal Saumlaki dibawah pimpinan Pgs. Ka BP. Lanal Saumlaki Letda Laut (K) dr. Dipta Bagus Yudha P, selain para Nakes, Lanal Saumlaki juga mengerahkan Bintara Pembina Potensi Maritim (Babinpotmar) serta Satgassus Covid-19 dari Polisi Militer (PM) Lanal Saumlaki.
Vaksinasi dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat, seperti mengatur jarak antar peserta, mewajibkan setiap peserta menggunakan masker dengan baik dan benar serta mewajibkan peserta vaksinasi untuk mencuci tangan ketika akan masuk ke tempat vaksinasi.
Ditargetkan 200 vaksinasi akan diberikan pada serbuan vaksin tersebut menggunakan vaksin jenis Sinovac dengan sasaran masyarakat Kepulauan Tanimbar dari berbagai kalangan. (J.Am)