JURNALMALUKU-Untuk membantu Pemerintah Pusat dalam mengatasi Penyebaran Virus Covid- 19, SD Negeri 275 Malteng Negeri Tuhaha Kecamatan Saparua Timur Melakukan kegiatan Vaksin bagi Para Siswa yang di laksanakan pada hari Kamis (24/03/2022) di Halaman SD Negeri 275 Malteng.
Menurut Kepala sekolah SD Negeri 275 Malteng Ny. P. Loupatty, SPd, Kegiatan Vaksinasi untuk Para siswa ini di laksanakan atas kerja sama pihak sekolah dan Puskesmas Hatawano Kecamatan Saparua Timur.
“Sebelum dilaksanakan kegiatan Vaksinasi ini, Pihak Tim Kesehatan dari Puskesmas Hatawano telah melakukan Sosialisasi kepada dewan guru tentang persyaratan untuk siswa yang bisa menerima Vaksin dan ini pun tidak boleh ada unsur Paksaan,”ungkap Loupatty.
Setelah mendapat Sosialisasi dari pihak kesehatan pihak sekolah mengadakan pertemuan dengan para orang tua murid untuk menyampaikan Program Vaksinasi ini dalam pertemuan tersebut ada pihak orang tua yang tidak menyetujui untuk anaknya di Vaksin dengan alasan memiliki penyakit Alergi, Asma, dan penyakit bawaan lainya.
“Dan bagi Siswa yang bisa mendapat Vaksin yakni yang sudah berumur 6 tahun ke atas,”ungkap Loupatty.
Jadi,Dari jumlah siswa 152 yang hanya datang untuk mengikuti Vaksin 65 orang siswa yang di dampingi oleh orang tua.
“Ketua Tim Kesehatan Ny. L Nahusona usai melakukan kegiatan Vaksin kepada para Siswa mengatakan, Kegiatan Vaksinasi ini berjalan dengan baik walaupun 65 Siswa saja yang memberikan dirinya untuk di Vaksin,”Ungkap Nahusona.
Dari ke 65 siswa yang mendapat Vaksin ini yakni 59 anak menggunakan Sinivac dan 6 siswa menggunakan Pfizer, Kata Nahusona dan Kegiatan Vaksinasi bagi Siswa SD di Wilaya kerja Puskes Hatawano SD 275 Malteng merupakan SD yang kedua menjalankan kegiatan ini setela SD 334 Malteng Desa Mahu.(JM)