JURNALMALUKU– Gubernur Maluku Drs. Irjenpol ( Purn) Murad Ismail dan Ibu Ketua Tim Penggerak PKK tingkat Provinsi Maluku Ibu Widya Pratiwi Murad Ismail, bersama rombongan Tiba Di Bandara Mathilda Batlayeri Saumlaki Kabupaten Kepulauan Tanimbar, pada Minggu (28/8) pukul 15.14 WIT di Suguhi penjemputan oleh Penjabat Bupati di dampingi Ketua Tp-PKK Tanimbar,Sekda dan Forkopimda serta Penggantungan Syal dan Doa Penjemputan dalam bentuk tarian yang di bawakan Sanggar Malisngorar.
Diketahui, Kehadiran Gubernur Maluku bersama rombongan mendahului kehadiran Presiden RI Joko Widodo di Kabupaten Bertajuk Bumi Duan Lolat Saumlaki, guna persiapkan segala hal sebelum orang nomor satu di Republik tersebut tiba. Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo (Jokowi) sendiri dijadwalkan Kunjungan kerja perdananya di Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, pada tanggal 01 dan 02 September 2022 nanti.
Gubernur Maluku, Murad Ismail dalam keterangannya mengungkapkan bahwa kehadiran Persiden ini menjadi berkat bagi Tanimbar sebab banyak Kabupaten juga ingin kehadiran Presiden namun ia memilih untuk mampir menjumpai serta mengenal lebih dekat masyarakat yang ada di kepulauan Tanimbar ini.
” Kita sebagai masyarakat Tanimbar, mesti bersyukur serta berterima kasih karena dengan sejumlah rencana kunker orang nomor satu di negara kita, Tanimbar menjadi perhatian, sehingga Presiden RI Ir.Joko widodo Lakukan kunker ke Tanimbar. Sewaktu rapat Pak Presiden sudah menyampaikan jika ingin Kunjungan ke Maluku namun belum pasti ke kabupaten ataukah menetap di ibukota provinsi, kemudian beliau juga menyampaikan jika ingin ke pulau – pulau namun pada akhirnya pulau yang dimaksudkan ialah pulau Tanimbar.” tandas orang nomor satu negeri raja – raja tersebut.
Selain itu orang nomor satu Provinsi Maluku itu berharap masyarakat dapat menjaga kestabilan dan keamanan Tanimbar saat Kunjungan hingga kembalinya Presiden Ke Ibu Kota Negara.
” Masyarakat Tanimbar harus menjaga keamanan, kenyamanan dan ketertiban saat Pa Jokowi Tiba nanti, selalu proaktif dalam bekerjasama dengan Pihak Pemda,TNi/Polri untuk kesuksesan kunjungan kerja (Kunker) Presiden RI di Tanimbar nanti.” himbau Gubenur Maluku
Turut hadir bersama Gubernur Maluku diantaranya; Kapolda Maluku Irjen Pol, Lotharia Latief, Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Edywart Kaban, Danlantamal IX Halong Brigjen TNI (Mar) Sait Latuconsina dan rombongan lainya. (JM/AM)