JURNALMALUKU-Komisi I DPRD Kota Ambon akan mengundang Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Ambon untuk bahas terkait lonjakan kasus Covid-19 dan mempertahankan Varian virus baru Omicron.
Ketua Komisi I DPRD Kota Ambon Zeth Pormes menjelaskan, bahwa sebagai mitra kerja sama maka Komisi I akan mengundang Dinas Kesehatan untuk memintai keterangan terkait lonjakan kasus Covid-19 di Kota Ambon.
“Kita akan meminta keterangan terkait lonjakan kasus Covid-19 di Kota ini, dan meminta Dinkes untuk menjelaskan terkait sistem penanganan Covid-19 varian Omicron di Kota Ambon,” ungkap Pormes kepada wartawan di Baileo Rakyat-belso, Rabu (9/2/20222).
Pormes bilang, kedua Komisi I akan meminta, data resmi terkait penularan dari lima kecamatan yang ada di kota ambon. Sehingga, dari situ kita bisa melaksanakan fungsi pengawasan baik itu membantu Pemerintah Kota bersama-sama dalam bingkai anggaran, pengawasan dan regulasi.
“Kemudian, kalau ada lonjakan yang signifikan terhadap kasus positif di Kota Ambon dalam beberapa hari ini di bulan february, saya kira kita harus berpikir yang positif dulu bahwa kalau memang ada lonjakan angka yang signifikan mungkin saja itu dari hasil Trecking atau itu dari hasil Swab PCR yang diperoleh dari seluruh lembaga atau dinas maupun pelayan-pelayan kesehatan yang melakukan Swab atau rapit tes terhadap pelaku perjalanan,”tuturnya.
Pormes menambahkan, sehingga kita tidak bisa berasumsi negatif bahwa angka ini spektulatif, Oleh karena itu, Komisi I akan rapat dan lihat laporan dari dinas kesehatan, kalau itu fakta maka komisi I DPRD Kota Ambon akan mendorong Pemerintah Kota untuk lebih cekat dalam melakukan sistem pencegahan penularan Covid-19.
“Kenapa itu dikatakan penting karena, kita tidak mau lagi penularan Covid-19 meningkat dan membuat kota ambon kembali ke zona merah dan hitam. Sehingga dari saat ini kita DPRD akan Agresif dan Progresif dalam melakukan fungsi pengawasan itu untuk membantu masyarakat dan pemerintah untuk menjaga atau mencegah penularan Covid-19 maupun Omicron nanti,”tutupnya.