JURNALMALUKU-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ambon kembali melakukan roling bagi seluruh Anggota komisi.
Ketua DPRD Kota Ambon Elly Toisuta menjelaskan, hari ini tempatnya 2 tahun 6 bulan lebih, DPRD melakukan kegiatan-kegiatan di DPRD dan hari ini melakukan roling komisi yang sudah disepakati bersama.
“Nah itu maksudnya agar supaya seluruh anggota DPRD dengan tupoksi yang ada hari ini dapat mengembang tugas secara maksimal sehingga rolling AKD ini itu bermanfaat bagi semua anggota DPRD dalam bermitra dengan OPD-OPD yang ada,”ungkap Toisuta Kepada wartawan di Baileo Rakyat-Belso, Selasa (11/5/2022).
Toisuta menambahkan, di samping itu selain melakukan rolling, hari ini tugas-tugas yang diemban oleh teman-teman 2 tahun 6 bulan, yang pertama itu sudah membuat catatan-catatan penting untuk diserahkan kepada teman-teman yang nanti akan melakukan rolling.
“Sehingga tugas mereka di 2 tahun 6 bulan ini bisa dilanjutkan oleh teman-teman yang lain otomatis itu ada di dalam kesepakatan bersama dan itu sudah menjadi sebuah keputusan bersama di DPRD ini ketika 2 tahun 6 bulan itu melakukan rolling kerja di setiap komisi dan alat-alat kelengkapan yang lainnya,”terangnya.
Toisuta berharap, di 2 tahun 6 bulan yang terakhir ini, teman-teman DPRD kota baik pimpinan maupun anggota dapat meningkatkan kinerjanya, untuk bagaimana melihat kepentingan-kepentingan masyarakat lebih serius lagi.
“Terkait dengan persoalan-persoalan yang sering diadukan di DPRD ini kan lebih banyak persoalan tanah pemutusan hubungan kerja ya dan persoalan-persoalan lainnya,”ujar Toisuta.
Dirinya menambahkan, pemilihan kepala-kepala desa yang Alhamdulillah, kemarin sudah bisa terlaksana walaupun cuma beberapa desa tetapi Itu sudah merupakan barometer yang pertama untuk nanti kedepannya lebih ditingkatkan lagi tahap pemilihan nya apalagi kepada desa-desa adat untuk raja-raja itu yang sampai dengan hari ini masih belum.
“Karena persoalan internal mereka dan ini diharapkan ada pendekatan-pendekatan yang bisa dilakukan oleh teman-teman dewan untuk memberikan motivasi kepada desa-desa itu supaya bisa secepatnya menetapkan kpala desanya,”tutupnya.(JM.E).