JURNALMALUKU-Menyambut HUT Gereja Protestan Maluku (GPM) ke-86, Kepala Staf Kepresidenan Febry Calvin Tetelepta menggandeng AMGPM Ranting X Silo dan Urimesing Creative Camp menggelar turnamen PUBG.
Turnamen PUBG dengan memperebutkan piala dan uang 10 juta yang berlangsung selam tiga hari, dari hari Jumat tanggal 3/9/ 2021 sampai hari Minggu tanggal 5/9/2021.
Utusan masing-masing tim langsung menerima hadiah di Lapangan Sepak Bola Urimesing, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Senin (6/9/2021).
Deputi I Kepala Staf Kepresidenan Febry Calvin Tetelepta yang diwakili oleh Yancy Latuperissa menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh peserta yang telah mengikuti turnamen PUBG.
“Bagi teman teman yang juara, saya ucapkan selamat, dan bagi teman teman yang belum mendapat juara itu hanya merupakan juara yang tertunda,” ungakpnya.
Dia juga menyampaikan, turnamen yang mewadahi kaum milenial ini juga meningkatkan skill dan turnamen ini juga sebagai ajang menjalin komunikasi juga silaturahmi dengan masyarakat kota Ambon.
“Saya mengajak teman teman muda teruslah bekerja sama dalam segala hal positif. Saya juga berkeinginan agar pemuda dapat melaksanakan event tersebut yang lebih besar lagi agar kita membawa Maluku kekanca Nasional lewat Event ini,” harapanya
Di penghujung sambutannya Febry memberikan games kepada perwakilan tim juara. Yakni menyebutkan kepanjangan protokol 5M. Yang bisa menjawab, Salam memberikan hadiah uang tunai.
Meski seremoni penyerahan hadiah dikemas sederhana, namun keseruan nampak terlihat dari peserta. Mereka begitu antusias dan bersyukur atas teselengarakan turnamen PUBG.
Seperti yang disampaikan salah satu player MOSSAD FEAR OF GOD. Dimana timnya meraih juara pertama turnamen PUBG AMGPM Ranting X Silo dan Urimeseng.
“Banyak pecinta game online cukup banyak di Ambon, namun turnamen serupa masih jarang dilakukan,”akuinya
“Dengan pendaftar yang begitu banyak di ambon, turnamen seperti ini musti dilakukan terus menerus. Kami sebagai player tentu membutuhkan wadah dalam meningkatkan kebolehan dalam bermain,” Kata Christi Joe Wattimena .
Ini daftar pemenang turnamen PUBG
Juara 1 berhasil mengumpulkan poin sebanyak 79 diraih oleh team Mossad Fear Of God. dengan total uang sebesar Rp. 4.500.000 + piala.
Juara 2 berhasil mengumpulkan poin sebanyak 69 diraih oleh team THS Talapas. dengan total uang sebesar Rp. 3.000.000 + piala
Juara 3 berhasil mengumpulkan poin sebanyak 63 diraih oleh team GNB 134. Dengan total uang sebesar Rp. 2.000.000 + piala
Ditambah satu pemenang kill terbanyak saat final dengan total kill 12 diraih oleh Rafnil Rivaldo memperoleh uang sebesar Rp. 500.000.(*)