JURNALMALUKU-Himpunan Mahasiswa Pemuda Lelemuku (HIMAPEL) Kabupaten Kepulauan Tanimbar-Ambon, melantik Pengurus Himpunan Mahasiswa Pemuda Pelajar Tutukratu Adaut-Ambon (HMPPTA) Periode 2022-2024, bertempat di Kantor Klasis Pulau Ambon Utara, Sabtu (1/10/2022).
Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor: 03/SKEP/HIMAPEL KKT-AMBON/X/2022, tentang pengangkatan pengurus (Fungsionaris) HMPPTA-AMBON Tahun 2022 S/D 2024.
Ketua Himapel Nikodemus A Saulahirwan usai pelantikan mengatakan, terkait pelantikan hari ini harapan besar kita di Himapel KKT-AMBON bahwa semoga, organisasi ini dibawa ke arah yang lebih baik. Dan bisa membantu, kurang lebih mahasiswa Tutukratu yang ada di Ambon, masyarakat Adaut yang ada di Adaut, dan bisa membantu seluruh masyarakat Adaut yang ada di Kota Ambon.
“Sehingga organisasi ini bukan sekedar organisasi semata, namun dapat bisa diberdayakan untuk kemasalahan masyarakat Adaut di desa Adaut, maupun teman-teman mahasiswa yang ada khususnya di kota Ambon,”ujar Ketua Himapel.
Dirinya berharap, untuk teman-teman baru dilantik untuk tetap semangat, tetap solid lalu tetap kuat untuk menjalani segala proses dalam sebuah organisasi.
“Yakin sungguh bahwa sebuah organisasi, dinamika itu biasa namun dalam proses-proses ke depan mampu untuk mengembalikan bagaimana Citra organisasi itu kedepan,”pintanya.
Di waktu yang sama, Pembina HMPPTA Pdt. W.A. Beresaby mengaku, sebagai pembina tentunya kita berharap, adik-adik bisa ada wadah untuk berhimpun dan pasti selama ada di Ambon mereka akan konsentrasi sebagai mahasiswa, pemuda, yang memang butuh masa depan yang masih panjang.
“Dan karena itu, saya tadi coba untuk memberikan ide gimana kalau kita buat visi misinya itu cerdas, kreatif dan inovatif, jadi saya berharap dalam wadah ini kita bisa membangun kemampuan diri yang terus dimana ilmu pengetahuan spiritualitas, juga kreatif dan juga inovatif,”harapnya.
Saya berpikir, kata Bersaby, itu yang dibutuhkan ke depan, jadi semoga adik-adik ini bisa terus melakukan apa yang bisa dilakukan hari ini di Kota Ambon dan bisa pulang ke KKT lalu bisa lebih kreatif dan inovatif, dan orang-orang yang cerdas yang bisa lakukan itu.
“Saya juga berpikir selain itu, komunikasi terus kita mesti bangun jadi jangan terlalu formal lah komunikasi-komunikasi sifatnya kan nilai-nilai kita yang kita bangun ini kan kekeluargaan sebetulnya pengguyuban ini, jadi ini yang ingin kita bangun, nilai-nilai ini,”terang Pembina ini.
Dirinya menambahkan, program pembangunan asrama Tutukratu Adaut, memang itu salah satu dan memang saya sejak awal dengan adik-adik ini, dan itu niat kita, dan kita tetap butuh satu tempat dimana kita bisa bersama-sama, memang asrama itu kan bisa menampung seluruh anak-anak Adaut.
“Tapi paling tidak ada tempat dan mungkin kita akan bicarakan bagaimana yang paling membutuhkan, tapi bukan saja asrama untuk mahasiswa asrama itu, juga akan berfungsi sebagai rumah singgah karena RSUP Dr. Leimena ini akan menjadi salah satu rumah sakit rujukan empat Provinsi jadi Papua -Papua Barat, Maluku dan Maluku Utara,”jelasnya.
Dirinya menegaskan, jadi kalau basaudara kita dari kampung yang datang di RSUP itu mereka bisa punya tempat sehingga minimal masak bubur dan sebagainya, tidak mungkin semua ada di RSUP.
“Jadi ada fungsi ganda yang bisa menolong mahasiswa atau adik-adik ini tapi juga bagi saudara-saudara dari kampung dan memang ada ruang dimana kita bisa bertemu, jadi ada waktu-waktu tertentu kita bisa ketemu pastikan studinya sudah bagaimana, sampai di tahap mana, ada kesulitan-kesulitan untuk skripsi, dan sebagainya kita bisa memastikan semua bisa jalan dengan baik,”tuturnya.
Sementara itu, Ketua HMPPTA A Jeremi Jempormasse dalam sambutannya mengucapkan, terimakasih untuk semua teman-teman pemuda yang telah mempercayakan dirinya menerima tanggung jawab ini keduakalinya.
“Untuk masa bhakti ke 2, semoga saya mampu menjalankan kepercayaan yang telah teman-teman semua berikan kepada saya, dan saya berharap kepada teman-teman semuanya mari kita saling menjaga kekompakkan dan kerja sama sehingga organisasi ini semakin maju ke depan dan mampu bersaing dengan organisasi-organisasi yang lainnya,”ujar Ketua HMPPTA.
Dirinya menegaskan, intinya semoga saya mampu mengemban tugas ini dengan penuh rasa tanggung jawab dan mampu memajukan organisasi HMPPTA ini, terutama untuk para pemuda dan mahasiswa khususnya yang berada di kota Ambon, agar kita mampu bersaing di era globalisasi ini.
“Yang berikutnya semoga semua tugas dan program yang kita sepakati bersama bisa berjalan dengan baik. Itu catatan-catatan yang belum terealisasi di hari kemarin juga semiga bisa terealisasi di esok hari,”tutupnya.(JM.ES).