JURNALMALUKU-Penjabat (Pj) Gubernur Maluku Sadali le, melakukan silahturahmi dengan Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku, Agoes Soenanto Prasetyo di kantor Korps Adhyaksa, Ambon, Kamis (30/5/2024).
Dari pantauan media ini, kedatangan Pj. Gubernur didampingi mantan Pj. Bupati Buru, Djalaludin Salampessy tiba sekitar Pukul 10:00 WIT dan keluar dari kantor Adhyaksa itu, sekitar Pukul 12:00 WIT.
Pj. Gubernur Maluku Sadali le mengatakan, kedatangan hari ini hanya untuk silahturahmi biasa-biasa saja pasca dirinya dilantik.
“Jadi hari ini saya silaturahmi dengan Kajati Maluku. Silaturahmi biasa saja, habis ini saya mau ke Pangdam, kemarin sudah dengan Kapolda dan DPRD bahkan Forkopimda,” terangnya.
Ketika disinggung soal beberapa kasus yang menyeret namanya, Sadali menegaskan, tetap legowo untuk memenuhi panggilan itu kalo memang terbukti benar.
“Kita persuasif apa yang ditangani oleh Kejaksaan itu, kita menghargai tugasnya, akan kita ikuti. Pokoknya Pemerintah Provinsi mendukung apa yang menjadi tugas dan fungsi dari Kejaksaan,”terang Sadali le.
Secara pribadi Sadali menyatakan akan kooperatif jika dipanggil oleh Korps Adhyaksa itu, terkait dugaan kasus korupsi yang dituduhkan kepadanya.
Sadali juga meminta, para wartawan untuk memahami pola proses penyelidikan dan penyidikan. “Kalau penyelidikan tidak cukup bukti harus lanjut dengan penyidikan. Mekanisme itu kejaksaan lebih tau karena kewenangan mereka,”tandasnya.(JM.ES).