Tokoh Masyarakat Kabupaten Kepulauan Tanimbar Lucas Uwuratuw mengapresiasi Konser Amal yang dilakukan Kharisma Seniman Musik Maluku (KSMM) yang dilakukan di Depan Gong Perdamaian Ambon, Jumat (20/1/2023).
Konser Amal ini dilakukan KSMM guna membantu saudara-saudara di Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) yang terkenal dampak pasca gempa 7,5 Magnitudo kemarin.
Uwuratuw menjelaskan, kepada KSMM yang hari ini berpartisipasi untuk penggalangan dana terhadap gempa beberapa hari kemarin, yang baru saja terjadi di Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan banjir Rob di desa Latdalam.
“Sebagai sesepu dan tokoh masyarakat, hari ini saya hadir disini juga untuk berpartisipasi bersama adik-adik saya, yang di prakarsai oleh anak saya Buce Kulalean dan beberapa artis asal Tanimbar dan Ambon yang telah menggelar maksud baik mereka kepada masyarakat Tanimbar,” ungkap Mantan Wakil Bupati MTB.
Sapaan LU ini juga mengucapkan, apresiasi yang besar juga saya berikan kepada KSMM karena dengan hati yang tulus, mereka berusaha semaksimal mungkin lewat Konser Amal yang telah dilakukan beberapa hari ini, untuk membantu masyarakat Tanimbar.
“Jadi saya hadir disini untuk paling tidak memberikan suport dan semangat untuk adik-adik ini,” tandas Uwuratu.(JM.ES).