JURNALMALUKU-Pengurus Komite Eksekutif-Excutive Commite (Exco) Partai Buruh kabupaten Kepulauan Aru membuka penjaringan Bakal Calon anggota DPRD, tahun 2024 mendatang.
Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Kepulauan Aru, Helen Sanaboky mengatakan, hal tersebut dalam rangka menindaklanjuti perihal instruksi Exco Partai Buruh Nasional untuk melakukan penjaringan, pemetaan Bakal Calon Anggota Legislatif dan calon DPD RI pemilu serentak tahun 2024 yang dimulai sejak 25 Oktober hingga tangga 1 Desember 2022.
“Penjaringan ini partai buruh optimis mendapatkan kader yang akan membawahi kepentingan Partai Buruh pada pemilu Legislatif, dengan keterwakilan pada setiap kabupaten/kota, rata-rata 2 kursi dan untuk Calon Legislatif pada kursi DPRD Provinsi masing masing dapil bisa mendapatkan 1 kursi,”ungkap Sanaboky kepada wartawan, Sabtu (3/12/2022).
Dirinya mengatakan, terkait penjaringan dan pemilu 2024, Partai Buruh optimis keluar sebagai pemenang pemilu Legislatif.
“Target perolehan pemenang pemilu ini bukan berarti tampa dasar atau tak beralasan. Target capaian itu dilakukan berdasarkan potensi kesolidan dan konsolidasi,”ujar Sanaboky
Sementara itu, Sekretaris Exco Partai Buruh Kabupaten Kepulauan Aru, Aly Darakay menambahkan, instruksi penjaringan tersebut kita akan publikasi melalui media sosial maupun publikasi dalam bentuk baliho dan lain-lain agar siapapun bisa ikut bersama Partai Buruh.
“Semangat Partai Buruh untuk memenangkan pemilu legislatif adalah upaya dimana kami juga menyiapkan kader partai yang bakal calon terbaik untuk masyarakat,”ungkap Darakay.
Darakay menandaskan, semangat tinggi dan Optimisme perjuangan ini lahir semata-mata hanya untuk mewujudkan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat Aru, dan Partai Buruh percaya rakyat jargaria ini juga merindukan kekuasaan dibawa naungan Partai pekerja ini.(JM.ES).