JURNALMALUKU-Menghadiri launching pengawasan pilkada serentak yang di gelar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bupati Maluku Barat Daya, Benyamin Thomas Noach, memberikan pesan pentingnya hasil pemilu yang dapat dipercaya oleh seluruh Masyarakat, Rabu (04/09/2024) di halaman Ruko Kelurahan Tiakur, Kecamatan Moa.
“Kita harus sama-sama menjamin bahwa seluruh tahapan Pilkada harus berjalan baik, berkualitas dan memastikan Masyarakat MBD percaya dan menerima seluruh hasilnya,”ungkap Noach dalam sambutannya.
Menurut Noach, Bupati bertanggungjawab penuh atas seluruh proses Pilkada di Maluku Barat Daya, sebab Bupati merupakan Ketua Help Pilkada di tingkat Kabupaten oleh karena itu Bupati tidak boleh melakukan pelanggaran Pemilu.
“Saya perlu sampaikan terimakasih kepada Bawaslu, Pengawas Kecamatan, Pengawas Kelurahan dan Desa, serta jajaran Forkopimda yang telah sama-sama bekerja keras memastikan Pelaksanaan Pemilihan Presiden-Wakil Presiden serta Legislatif Februari kemarin berjalan dengan baik, saya berharap kesuksesan kemarin, bisa kita jaga dan raih bersama pada 27 November nantinya,”tutur Noach.
Dirinya juga mengharapkan, agar Bawaslu dapat hadir dan memastikan bahwa Pelaksanaan Pilkada nantinya berlangsung berdasarkan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.
“Bawaslu MBD harus memperhatikan setiap kemungkinan kesalahan, menyusun rencana yang matang dan menyiapkan langkah pencegahan, serta tegas menegakan aturan, agar Pilkada kita tidak diwarnai dengan pelanggaran-pelanggaran yang nantinya membuat masyarakat MBD tidak percaya dengan hasil pemilihan, saya juga berharap agar masyarakat harus dilibatkan dalam proses pengawasan, sebab partisipasi Masyarakat akan mampu membantu Bawaslu dalam proses pencegahan,”tutup Noach.(JM.EA).