JURNALMALUKU-Wacana pembangunan Ambon New Port dan Lumbung Ikan Nasional (LIN) kedua Proyek Strategis Nasional (PSN) yang masih menjadi polemik sampai saat ini di kalangan masyarakat.
Wakil Ketua Komisi I DPRD Provinsi Maluku Jantje Wenno meminta, agar Pemerintah Pusat (Pempus) dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) dapat bersinegritas dalam mengawal kedua proyek Strategis Nasional (PSN) ini.
ANP dan LIN yang di iming-imingkan bakal di bangun di Maluku, harus tetap terjalin dengan baik, artinya diharuskan satu suara dalam kebijakan agar tidak menimbulkan polemik yang berkepanjangan di masyarakat.
“Yang diperlukan sinergitas dari Pempus maupun pemprov dalam hal ini harus satu suara agar nantinya kesimpangsiuran informasi tidak terus bergulir di masyarakat,”terang Wenno kepada wartawan di Ambon, Rabu (16/3/2022).
Dirinya menambahkan, dalam hal ini pempus harus menjelaskan secara resmi proyek Ambon New Port dan LIN berjalan atau tidak, kalau tidak jadi dibangun apa yg menjadi dasar hambatan, supaya jelas dan tidak membingungkan masyarakat Maluku.
“Salah satunya, apakah karena ketidaksiapan Pemprov Maluku, atau karena sebab lain, pasalnya waktu Ambon New Port dan LIN jadi polemik justru Pemprov dan pihak kantor staf presiden membantah,”tegasnya.
“Jadi jangan Pempus saja yang di salahkan tapi Pemprov juga harus di minta pertanggung jawaban, terkait kepastian pembangunan Ambon New Port dan LIN,”tutupnya.(JM.E).