Jurnal-Maluku – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Maluku Barat Daya (DPRD) Menggelar Rapat Paripurna Istimewa Dalam Rangka Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPRD Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) Masa Jabatan 2024-2029, Hari Ini, Selasa (12/11/24) pada pukul 10:10 WIT
MBD yang terbagi atas 3 Daerah Pemilihan (DAPIL) ini memiliki jumlah kursi 20, yang terbagi 8 Kursi di Dapil 1, 6 Kursi di Dapil 2 dan 6 Kursi di Dapil 3.
20 Kursi DPRD MBD kali ini diisi oleh 9 wajah baru masing-masing perdapilnya antara lain Dapil 1 : Korinus Izach dari Partai Demokrat, Korneles Tuamain dari Partai NasDem, Hendritha Yermias dari Partai PKB, dan Anthonius Lowatu dari Partai PAN, sedangkan untuk Dapil 2 ada Zeth Oskar Faumasa dari Partai PKB, dan untuk Dapil 3 wajah baru diisi oleh Winnetou Akse dari Partai NasDem, Remon Amtu dari PDID dan Petronela Shanty Tutuala juga dari PDIP
Pengambilan sumpah janji anggota DPRD MBD ini dilaksanakan berdasarkan Keputusan Gubernur Maluku lewat Surat Keputusan Nomor : 1771, tertanggal 15 Oktober 2024 tentang Peresmian, Pengangkatan Anggota DPRD Kabupaten MBD Periode 2024-2029
Selalu Ketua DPRD Periode yang telah berakhir, Petrus Aswros Tunay, dalam sambutannya menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada 20 Anggota DPRD yang lama serta menyambut kedatangan 9 wajah baru yang menemani 11 pemain lama di DPRD MBD.
“Bagi saudara-saudari yang hari ini dilantik kiranya dapat mampu menciptakan DPRD MBD yang memiliki profil beragam serta mampu menjadi Legislator yang memiliki hard skill dan soft skill yang akan membatu kerja-kerja lembaga legislatif Serta mempu menjawab aspirasi masyarakat Maluku Barat Daya lima tahun kedepan” Harap Tunay. (JM-EA)