JURNALMALUKU-Sosok Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), Ricky Jauwerissa-dr. Juliana Ch. Ratuanak dinilai ditakuti oleh lawan politik dalam pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 november 2024 mendatang.
Pasalnya, Paslon Nomor Urut 3 adalah pasangan Ideal kolaborasi antara politisi dan birokrat yang tak main-main dengan rekam jejak yang matang maju sebagai Calon Bupati (Cabub) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup).
“Kedua sosok ini adalah pasangan yang akan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat diantaranya, Pendidikan Kesehatan Ekonomi dan pembangunan yang sangat signifikan. Itu yang menjadi dasar arah kebijakan bagi pemimpin yang bertanggung jawab kepada masyarkat di daerah ini,”ungkap mantan Anggota DPRD KKT Fraksi Gerindra, Daniel Amarduan dalam orasi politik di desa Amdasa (15/10/2024).
Amarduan menyampaikan, pasangan nomor urut 3, nantinya akan memberikan pelayanan dan kemajuan daerah ini lima tahun ke depan. Untuk itu seluruh tim pemenang, simpatisan dan seluruh masyarakat desa Amdasa tanggal 27 November 2024 nanti harus pilih nomor urut 3.
“Kepada masyarakat jangan terpancing dengan isu-isu murahan, fitnahan, dan hoax yang dimainkan oleh politisi-politisi yang tidak profesional sbb ini menandakan bahwa mereka takut dengan sosok RJ-JR” imbau Amarduan.
Padahal, kata Amarduan, pasangan nomor urut 3 ini sibuk memaparkan visi-misi kepada masyarakat untuk dipahami mulai dari kesehatan, pendidikan, dan ekonomi dimana ada program-program unggulan yang menjadi acuan untuk membangun Tanimbar Maju.
“Kedua figur terbaik ini, telah melakukan berbagai karya nyata di tengah-tengah masyarakat, baik secara pribadi maupun secara kelompok bahkan sampai kepentingan umum,” tutupnya.(JM.TIM).