JURNALMALUKU-Antusias penyambutan masyarakat Desa Ilngei terhadap Paslon Nomor Urut 3, Ricky Jauwerissa dan dr. Juliana Ratuanak berlangsung meriah.
Kedatangan Jauwerissa-Ratuanak bersama rombongan disambut ratusan masa dan pendukung, dilakukan upacara adat serta doa adat oleh tetua adat bahkan diberikan nama adat Jawerissa (Ken) Mangsompe Malayat Alubwaman, Ratuanak (Limbriti) Abulan, berlangsung di lapangan Desa Ilngei, Minggu (20/10/2024).
Pantauan media ini, usai doa adat rombongan beserta ratusan masa menuju lokasi kampanye, kali ini berbeda dari sebelumnya memasuki lokasi kampanye bukan hanya disambut oleh tarian adat, bahkan diramaikan ibu-ibu berjoget dengan memukul bila-bila dan penutup panci, keramaian ini dinikmati oleh Paslon Nomor urut 3 beserta rombongan.
Dalam orasi Politik, anggota Partai PSI Yonatan Salakay menjelaskan, bahwa Paslon Ricky Jauwerissa telah mendapat dukungan dari seluruh keluarga, karena telah memberikan 1 kursi anggota DPRD untuk Desa Ilngel.
“Untuk itu, saya tidak mau janji banyak, bapak-bapak dan mama-mama serta basudara semua, kita akan buktikan untuk tanggal 27 November 2024 mendatang,”ujar Salakay.
Selain itu, Rulli Aresyaman (RA) Tim Pemenangan, Paslon Ricky Jauwerissa, mengatakan bahwa mereka tidak ingin berkampanye dengan cara menjatuhkan lawan, tetapi lebih fokus bagaimana dapat merasionalisasikan visi-misi dari Paslon Jargon BerSATU ini.
“Untuk apa, agar masyarakat dapat memahami dan mengerti maksud dan tujuan dari Paslon RJ-JR ini maju sebagai Bupati-Wakil Bupati. Kita tidak seperti Paslon lain, yang setiap kampanye ingin menjatuhkan paslon lain tetapi bagaimana kita bersaing dalam visi-misi untuk kebaikan Kabupaten Kepulauan Tanimbar ini kedepannya,”ungkap RA.
Dirinya juga menambahkan, Desa Ilngei terlalu lama tertinggal sehingga infrastruktur saja belum terlalu bagus sehingga, bagaimana kita memilih calon yang tepat sehingga besoknya semua masalah dapat teratasi.
“Sehingga jangan lupa 27 November nanti harus pilih paslon nomor urut 3,”pintanya.
Sementara, kampanye Paslon Ricky Jauwerissa dan dr. Juliana Ratuanak di Desa Ilngel terbilang hangat dan mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Delapan program unggulan Tanimbar Maju dipaparkan. Bahkan mereka berjanji untuk memperbaiki infrastruktur dan kualitas pemerintah Desa Ilngei jika terpilih sebagai Bupati-Wakil Bupati.
Ditambahkan, Tim Pemenangan, Soni Ratissa (SR) mengungkapkan, keyakinannya bahwa Paslon Ricky Jauwerissa dan dr. Juliana Ratuanak merupakan pasangan yang lengkap dan cocok untuk memimpin, Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Karena pasangan ini sangat ideal.
“Selama ini pemberantasan korupsi saya berdiri paling depan, mungkin bapak/ibu sudah nonton video-videonya. Oleh karena itu saya dan teman-teman anti korupsi ini, kita bukan sembarangan datang berdiri disini bersama dengan bapak Ricky dan dr. Jul. Kita sudah pastikan bahwa dua figur ini kalau Tuhan berkenan mereka jadi bupati dan wakil bupati untuk 5 tahun kedepan saya pastikan tidak mungkin korupsi,” ujar Ratissa.
Mantan anggota DPRD 2 periode ini mengakui, bahwa Ricky Jauwerissa dan Juliana Ratuanak memiliki pengalaman yang luas dalam bidang kebijakan, kesehatan, dan perencanaan pembangunan daerah. Jauwerissa memiliki pengalaman dalam berantas sementara Ratuanak pernah menjabat sebagai Kadis Kesehatan dan Kepala Bapeda.
“Dr. Jul ini pernah menjadi Kadis Kesehatan dan juga kepala Bapeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah) dan pernah melakukan musrembang tingkat desa dan kecamatan. Pengalaman dan kredibilitas yang dimiliki Ricky dan Jul, sudah pasti bahwa mereka dapat memimpin Kabupaten Kepulauan Tanimbar dengan baik dan mencegah terjadinya korupsi. Saya pastikan mereka tidak mungkin korupsi,” tegas Ratissa.
Ratissa mengajak masyarakat Desa Ilngel untuk memberikan suara kepada Paslon Ricky Jauwerissa dan Juliana Ratuanak pada Pilkada 27 November 2024. “Mari kita dukung pasangan yang lengkap ini untuk memimpin Tanimbar ini kedepannya,”tandasnya.(JM.ES).