JURNALMALUKU-Demi memperlancar dan mempermudah Para penggiat pendidikan dalam menyusun RKAS dan LPJ Dana BOS,Dinas Pendidikan Kabupaten Kepulauan Tanimbar bekerjasama dengan CV Cipta Pratama Palangka Raya menggelar sosialisasi teknik penyusunan RKAS dan LPJ Dana Bos reguler pada Kamis (27/01/2021).
Giat sosialisasi itu melibatkan TIM BOS Kabupaten KKT Ketua KKKS dan MKKS dan beberapa Kepa Sekokah SD,SMP di aula SMP NEGERI 2 Saumlaki,Kecamatan Tanimbar selatan. Diketahui sosialisasi ini di lakukan guna memperkenalkan cara mudah dan praktis penyusunan RKAS dan LPJ dana Bos reguler.
Thomas Watumlawar, Saat di temui usai giat sosialisasi itu mengatakan jika pihaknya ( Dinas Pendidikan ) sangat berterimakasih kepada pimpinan CV. Cipta Pratama Palangak Raya karena berkat dirinya mereka bisa dengan mudah melakukan seluruh pelaporan Dana BOS reguler yang dinilainya selama ini beberepa sekolah masih cukup kesulitan.
” Kami berterimakasih kepada pak Bram karena lewat sistem yang disosialisasikan hari ini sangat baik dan kami melihat aplikasi ini sangat sederhana gampang dipahami dan canggih juga manfaatnya besar sekali”.ujar Watumlawar
Lebih lanjut kata Watumlawar, aplikasi ini baru pertama kali kami temukan dan juga baru pertama kalinya disosialisasikan di Tanimbar, kami merasa sangat mudah untuk melakukan segala bentuk pelaporan karena kami hanya diminta menginput Laporan Penerimaan dan Pengeluaran maka sudah sudah terkafer semua laporan seperti BKU,Pembantu Kas,Pembantu Pajak,ROB,BOS K7A,SP2B,SPB,Kwitansi, Berita Acara,Faktur dll.
” Jadi sistem tersebut sangat bermanfaat dan dapat membantu kelancaran sekolah.Tutur Watumlawar.
Di lokasi yang sama Bram Sarwuna direktur utama CV. Cipta Pratama Palangka Raya yang dimintai keterangan mengatakan jika ” nama perusahaan ini mungkin kedengerannya dari luar daerah namun tersisip di dalamnya orang Tanimbar sebagai pemilik CV ini, untuk itu saya datang dengan sistem yang telah dirancang sedemikian rupa guna membantu sekolah – sekolah yang ada di Tanimbar agar lebih mudah dalam melakukan penyusunan RKAS dan LPJ khusus dana Bos” Tandas Sarwuna
Lanjut Bram ” Saya beberapa kali sudah komunikasikan hal ini dengan pihak Dinas Pendidikan namun kali ini baru diberikan kesempatan untuk mensosialisasikan program yang ada pada kami ini, kami juga baru melakukan dalam skala kecil namun sosialisasi berikutnya atas izin Dinas Pendidikan kami akan melakukan per kecamatan untuk membatu pendidikan di negeri ini.
Selain aplikasi tersebut, kami juga bisa membantu sekolah dalam pengadaan buku siswa,sampul raport,laptop,printer computer maupun kebutuhan pendidikan lainnya karna CV kami telah terdaftar di SIPLah Kemendikbudristek Republik Indonesia.beber Sarwuna.(J.AD)