JURNALMALUKU – Ketua Umum DPP, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama menjadi korban pemukulan sejumlah orang tidak dikenal pada, Senin, 21 Februari 2022.
Kejadian tersebut polisi langsung gerak cepat akhirnya Polisi berhasil menangkap tiga dari lima pelaku pengeroyok Ketua DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama.
Ketiga pelaku yang ditangkap yakni MS, JT, dan SS. Sementara dua pelaku lainnya yakni H dan I masih dalam pencarian atau masuk daftar pencarian orang (DPO).
Cerataker Ketua KNPI KKT Roy Luturyali saat di temui di kediamannya pada selasa (22/02/2022) mengatakan dirinya mengapresiasi atas langkah cepat Polisi dalam menangkap dan menangani Kasus pengeroyokan yang di lakukan oleh terduga Depcolectors serta meminta agar Pihak Penegak hukum ( Polisi) bisa mengusut tuntas dalang di balik pengeroyokan tersebut.
” Secara pribadi saya sangat mengapresiasi kinerja Pihak Polda metro jaya atas penangkapan pelaku pengeroyokan terhadap ketua umum KNPI, Kami tetap menghargai kerja keras ini dan bagi kami tindakan yang di lakukan terhadap Ketum KNPI haris pertama merupakan tindakan yang tidak Gantelman.
Saya berharap pihak kepolisian (Polda Metro Jaya) segera mendalami kasus ini dan mengusut hingga tuntas otak di balik pengeroyokan tersebut, sehingga ada Efek Jerah biar mereka yang kebiasaan bertindak premanisme ini bisa Kapok dan tak mengulangi tindakan seperti ini lagi”. Tandas Luturyali Geram sembari mengutuk tindakan pengeroyokan tersebut. (J.AM)